Bagaimana Mengatasi Agar Tidak Cepat Lelah Ketika Membaca Buku...?? Berikut Penjelasannya...!!!



Membaca merupakan aktivitas yang sangat bermanfaat untuk mengisi waktu luang. Sayangnya, sering kali kita tidak bisa menamatkan buku-buku yang sudah terlanjur dibeli lantaran terkendala beberapa hal.

Coba diingat kembali, berapa kali kita gagal menamatkan buku karena rasa kantuk yang tiba-tiba datang menyerang? Tentu hal ini sangat menjengkelkan mengingat buku-buku yang harusnya bisa ditamatkan dalam hitungan hari bisa berbulan-bulan tidak selesai bahkan tidak sempat membacanya. Beberapa tips di bawah ini semoga bisa membantu kita:

Cari tempat yang nyaman dan minim gangguan
Carilah tempat yang menurut kita paling nyaman dan minim gangguan. Jika kamar atau rumah dirasa tidak kondusif untuk membaca, ada baiknya kita mencari tempat lain. Perpustakaan, taman, hingga coffee shop bisa menjadi salah satu pilihan kita.

Pilih kursi dan meja yang tingginya proporsional

Pastikan kursi dan meja yang kita gunakan memiliki tinggi yang pas, sehingga kita merasa nyaman. Kita tentu tidak mau bukan kegiatan membaca yang seharusnya mengasyikkan justru membuat badan kita pegal-pegal karena kelelahan.
Rileks dan siaga

Membaca harus menjadi kegiatan yang menyenangkan. Oleh karena itu, kondisi rileks dan tempat yang nyaman menjadi syarat agar informasi yang kita dapatkan melalui buku bisa terserap dengan baik oleh otak kita. Namun, posisi kita juga harus tetap siaga. Artinya, hindari posisi yang sekiranya dapat mengundang kantuk.

Perhatikan jarak antara mata dan tulisan

Jarak ideal antara mata dan tulisan adalah 25-30 cm. Jika mata tidak ingin cepat lelah sebaiknya kita menjaga jarak bacaan tersebut.

Pergunakan kedua tangan kita

Peganglah buku dengan kedua tangan, letakkan tangan kiri kita di ujung buku sebelah kanan atas. Gunakanlah tangan kiri untuk membalik halaman. Hal ini bisa menaikkan kecepatan membaca karena posisi kita lebih siaga. Ini bisa terjadi karena tubuh kita siap membalik halaman selanjutnya ketika sudah selesai pada halaman sebelumnya. Cobalah praktekkan tips terakhir ini, secara signifikan semangat kita membaca juga akan bertambah dan rasa kantuk sepertinya tidak akan mudah datang.
Bagaimana Mengatasi Agar Tidak Cepat Lelah Ketika Membaca Buku...?? Berikut Penjelasannya...!!! Bagaimana Mengatasi Agar Tidak Cepat Lelah Ketika Membaca Buku...?? Berikut Penjelasannya...!!! Reviewed by ratno on 16.13 Rating: 5